Tasikmalaya, 12 November 2025 — Cuaca dan medan yang ekstrem tidak menjadi halangan bagi tim Pengendalian Kehilangan Air dalam melaksanakan tugas di lapangan. Dua pipa distribusi berdiameter 300 mm yang sebelumnya terbawa longsor pada Rabu, 5 November 2025, menyebabkan terputusnya aliran air bersih ke sejumlah wilayah pelayanan regional.
Meskipun kondisi di lokasi perbaikan cukup berat dan pekerjaan sempat mengalami hambatan, petugas tetap melanjutkan proses penyambungan pipa dengan penuh kehati-hatian dan dedikasi tinggi, demi memulihkan kembali pasokan air bersih kepada pelanggan.
Berkat kerja keras tim di lapangan, pekerjaan penyambungan dua pipa distribusi tersebut berhasil diselesaikan pada Rabu, 12 November 2025, pukul 16.00 WIB.
Usai pekerjaan selesai, tim Produksi & Distribusi segera membuka kembali aliran air dan melakukan pengontrolan debit sebagai bagian dari tahap normalisasi. Langkah ini dilakukan untuk mempercepat proses pemulihan aliran air agar dapat kembali mengalir secara bertahap ke seluruh pelanggan yang terdampak.
Perumda Air Minum Tirta Sukapura Kabupaten Tasikmalaya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pelanggan atas kesabaran dan pengertian selama proses perbaikan berlangsung, serta kepada petugas di lapangan atas dedikasi dan kerja kerasnya di tengah kondisi cuaca yang tidak bersahabat.
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
Dua Pipa Distribusi 300 mm Terbawa Longsor, Petugas Tetap Bekerja di Tengah Cuaca Ekstrem Tasikma
Tasikmalaya, 5 November 2025 — Dua pipa distribusi berdiameter 300 mm milik Perumda
Hacked By Mr.sx00f